Tuesday, February 19, 2008

Broken Windows, Broken Business

Bosen baca novel, ngliat buku Michael Levine ini langsung tertarik. Isinya bagus, tentang hal2/masalah2 kecil yang bila diabaikan bisa mengakibatkan ambruknya bisnis/usaha.

Diibaratkan pemilik sebuah bangunan yang membiarkan kaca jendela-nya pecah, itu berarti juga membiarkan pencuri masuk dan mengijinkan pengrusakan yang lebih parah. Untuk itu, segera perbaikilah kaca jendela yg pecah, lebih baik lagi jika menjaga supaya jangan sampai pecah.

Buku ini menjelaskan dan mencontohkan broken windows di berbagai bisnis, dan broken windows yang utama yaitu karyawan. Apapun bidang usaha yang terpenting adalah pelayanan, jangan sampai menjanjikan harapan palsu kepada konsumen. Bagus lagi jika memberi lebih dari yang konsumen harapkan.

No comments: